TEKNIK PROYEKSI BISNIS BAB 11 PERAMALAN KUALITATIF Ardiprawiro

TEKNIK PROYEKSI BISNIS BAB 11 PERAMALAN KUALITATIF Ardiprawiro S. E. , MMSI

TUJUAN PEMBELAJARAN Setelah mempelajari bab ini, Anda diharapkan dapat: “Mampu menjelaskan metode juri opini eksekutif, gabungan tenaga penjual, penilaian berdasar harapan pelanggan, dan peramalan berbagai skenario serta kelemahan peramalan kualitatif” ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id

PERAMALAN KUALITATIF v Peramalan kualitatif umumnya bersifat subjektif, dipengaruhi oleh intuisi, emosi, pendidikan, dan pengalaman seseorang. v Oleh karena itu, hasil peramalan dari satu orang dengan orang lain dapat berbeda. v Peramalan kualitatif dapat menggunakan teknik/metode peramalan, sebagai berikut: 1. Juri dari Opini Eksekutif 2. Gabungan Tenaga Penjualan 3. Metode Penilaian Berdasar Harapan Pelanggan 4. Peramalan Berbagai Skenario ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id

METODE JURI OPINI EKSEKUTIF v Dalam bentuk yang paling sederhana, metode juri opini eksekutif dilakukan dengan cara mempertemukan para eksekutif bidang pemasaran, produksi, keuangan, sumber daya manusia dan para eksekutif kunci lainnya. v Peramalan dilakukan oleh eksekutif (manajer) tingkat atas perusahaan, karena kemampuan yang mereka miliki. v Metode ini mengambil opini atau pendapat dari sekelompok kecil manajer puncak/top manager (pemasaran, produksi, teknik, keuangan dan logistik), yang sering kali dikombinasikan dengan model-model statistik. ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id

METODE JURI OPINI EKSEKUTIF v Keuntungan metode juri opini eksekutif adalah dengan menggunakan metode ini, probabilitas untuk mewujudnyatakan ramalan akan sangat tinggi. v Kekurangan utama dari metode juri opini eksekutif adalah bobot yang diberikan terhadap perkiraan masing-masing eksekutif akan sangat tergantung pada peran dan kepribadian eksekutif yang bersangkutan dalam perusahaan. ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id

GABUNGAN TENAGA PENJUALAN v Metode gabungan tenaga penjualan merupakan metode peramalan kualitatif di mana perkiraan penjualan di masa yang akan datang diramalkan berdasarkan gabungan perkiraan tenaga yang secara langsung melakukan penjualan produk yang dihasilkan/dipasarkan perusahaan. v Peramalan dilakukan dengan memanfaatkan kedekatan tenaga penjual dengan konsumen. v Ada tiga kategori umum dari metode gabungan tenaga penjualan yaitu: 1. Metode gabungan tenaga penjualan, 2. Teknik manajemen penjualan, dan 3. Pendekatan distributor ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id

METODE PENILAIAN BERDASAR HARAPAN PELANGGAN v Peramalan dilakukan atas dasar pengetahuan masing-masing pihak berkaitan dengan kecenderungan masa mendatang dan menerjemahkan pengetahuan tersebut ke dalam peramalan perusahaan. v Alternatif lain yang dapat dipakai adalah dengan melakukan survei pasar. v Survei pasar dilakukan dengan turun langsung ke lapangan/pasar, sehingga informasi langsung dari pasar. v Survei pasar sering digunakan dalam merencanakan produk baru, sistem periklanan dan promosi yang tepat. Hasil dari survei pasar ini kadang juga dipakai sebagai dasar peramalan permintaan produk baru. ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id

METODE PENILAIAN BERDASAR HARAPAN PELANGGAN v Survei pasar ialah suatu pendekatan yang sistematik untuk mengetahui keinginan konsumen terhadap suatu produk atau pelayanan dengan menciptakan dan menguji hipotesis melalui pencarian data di lapangan. v Survei pasar terdiri dari beberapa proses: 1. Mendefinisikan masalah dan tujuan survei, 2. Mengembangkan rencana survei, 3. Mengumpulkan informasi, 4. Menganalisis informasi, dan 5. Mempresentasikan hasil temuan pada manajemen. ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id

METODE PENILAIAN BERDASAR HARAPAN PELANGGAN v Dalam melakukan survei pasar, perusahaan mengumpulkan dua tipe data: 1. Data sendiri (data primer), dan 2. Data yang sudah ada (data sekunder). v Pendekatan yang digunakan dalam survei pasar: 1. Pengamatan, 2. Menggunakan kelompok fokus, 3. Survei, atau 4. Eksperimen. ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id dapat

PERAMALAN BERBAGAI SKENARIO v Hasil peramalan dengan menggunakan metode peramalan kualitatif dalam kenyataan bisa saja terdiri dari beberapa tingkatan untuk mengakomodasi berbagai kemungkinan yang mungkin terjadi. v Untuk menghasilkan ramalan akhir, perusahaan dapat secara subjektif menentukan probabilitas terjadinya masing-masing penjualan dan kemudian mengalikan nilai probabilitas tersebut dengan tingkat penjualan masing-masing. v Skenario peramalan lain adalah metode delphi. Metode delphi dilakukan dengan melengkapi data untuk peramalan melalui pembagian daftar pertanyaan kepada pelanggan/konsumen/masyarakat yang jawabannya kemudian diringkas dan diberikan kepada para ahli untuk dibuat peramalannya. ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id

PERAMALAN BERBAGAI SKENARIO v Metode Delphi merupakan metode yang menyelaraskan proses komunikasi suatu grup sehingga dicapai proses yang efektif dalam mendapatkan solusi masalah yang kompleks. v Pendekatan Delphi memiliki tiga grup yang berbeda yaitu: 1. Grup pembuat keputusan, bertugas mengembangkan dan menganalisis semua kuesioner, evaluasi pengumpulan data, dan merevisi kuesioner yang diperlukan. 2. Grup staf, bertugas mengontrol staf dalam pengetikan, mailing kuesioner, membagi dan proses hasil serta penjadwalan pertemuan. 3. Grup responden, bertugas mengisi kuesioner. Orang yang ahli dalam masalah dan siapa saja yang setuju untuk menjawab kuesioner. ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id

KELEMAHAN PERAMALAN KUALITATIF v Ada kelemahan-kelemahan utama dari metode peramalan kualitatif, yaitu: 1. Peneliti bertanggung jawab besar terhadap informasi yang disampaikan oleh informan 2. Bersifat sirkuler 3. Perbedaan antara fakta dan kebijakan kurang jelas 4. Ukuran penelitian kecil 5. Tidak efektif jika ingin meneliti secara keseluruhan atau besar-besaran ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id

REFERENSI v Makridakis, S. G. , Wheelwright, S. C. , & Mc. Gee, V. E. 1983. Forecasting Methods and Applications, 2 nd Edition, Kanada: John Wiley & Sons, Inc. v Pindyck, R, S. Dan D. L. Rubinfeld, 1994. Econometric Models and Economic Forecasts. Singapur: Mc. Graw-Hill ardiprawiro. staff. gunadarma. ac. id

TERIMA KASIH
- Slides: 14